Jakarta, Aktual.co —Kapten Tim Nasional Swedia, Zlatan Ibrahimovic dipastikan absen ketika negaranya melakoni laga lanjutan Kualifikasi Piala Eropa 2016 melawan Prancis, Rabu (19/11).

Menurut laporan Soccerway, Ibrahimovic harus menjalani pemulihan cedera lutut yang kambuh usai dirinya menjalani laga 90 menit penuh saat Swedia dijamu Montenegro, dini hari tadi.

Dalam laga kontra Stevan Jovetic Cs, kapten klun Paris Saint-Germain itu sukses mencetak gol penyeimbang untuk membuat Swedia pulang dengan satu poin.

Ibrahimovic sebelumnya harus absen selama tujuh pekan dan absena dalam dua laga internasional bersama Swedia. Ibrahimovic bisa tampil saat menghadapi Marseille di laga lanjutan Liga Utama Prancis beberapa waktu lalu.

Selain Ibrahimovic, skuad Swedia juga harus ditinggal oleh pemain lainnya. Pelatih Swedia, Erik Hamren harus rela mencoret tiga nama lainnya yang juga tengah cedera. Ketiga pemain tersebut ialah, Johan Dahlin, Marcus Berg dan Mikael Lustig.

Artikel ini ditulis oleh: