Jakarta, aktual.com – Ledakan yang berasal dari sebuah motor di area parkir motor pintu II gedung Kementerian Luar Negeri Jakarta mengakibatkan dua motor lainnya mengalami kerusakan di bagian joknya, Rabu (7/8) sore.

“Ini (kerusakan) diganti sama Kedutaan Rusia kali ya?” kata salah satu pemilik motor yang mengalami kerusakan Legiman saat dijumpai di area pintu II Kementerian Luar Negeri, Gambir, Jakarta Pusat.

Saat dijumpai, Legiman terlihat lemas melihat kondisi jok motor dan bagian pinggir motornya meleleh.

Legiman merasa lega saat mesin motornya masih hidup dan dapat digunakan untuk berkendara meskipun keadaan joknya dalam keadaan rusak.

Sebelumnya, telah terjadi ledakan di Gedung Kementerian Luar Negeri yang diduga berasal dari motor yang terparkir di area parkir motor.

Berdasarkan keterangan Kepala Satpam Kementerian Luar Negeri Tatang Sutarma ledakan berasal dari satu buah sepeda motor dengan pemilik bernama Dono.

“Ledakan motor terjadi sekitar 13.30 WIB, berhasil dipadamkan 13.57 WIB,” kata Tatang.

Saat ini, motor yang meledak itu berada di Polsek Senen dan dalam pemeriksaan tim Inafis Polda Metro Jaya.

Ant.

Artikel ini ditulis oleh:

Zaenal Arifin