Banda Aceh, Aktual.com – Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA) mencatat lima rumah ludes terbakar akibat ledakan dan kebakaran hebat di sumur minyak di Desa Pasir Putih, Ranto Peureulak, Kabupaten Aceh Timur, Rabu (25/4).

“Rumah yang terbakar tersebut, semi permanen. Totalnya ada lima unit rumah di Gampong atau Desa Pasir Putih,” kata Kepala Pelaksana BPBA, T Ahmad Dadek di Banda Aceh.

Kelima rumah itu, ia merinci, milik milik Siti Hafizah (70), lalu Zainabah (85), Ridwan Hutabarat (40), Maryani (60) dan rumah milik Muhammad Yanis (45).

Menurut penuturan beberapa warga, lanjutnya, pada Rabu sekitar pukul 02.10 WIB, warga yang berdomisili di sekitar lokasi kebakaran terlihat panik akibat terjadi ledakan disusul kebakaran.

Kobaran api dan asap dengan cepat membumbung tinggi ke udara dan menimbulkan ketakutan karena terdapat beberapa rumah yang sangat berdekatan dengan lokasi sumur pengeboran minyak ilegal itu.

Artikel ini ditulis oleh:

Antara