Aktual.com – Atletico Madrid meraih hasil krusial dalam babak 16 besar Liga Champions musim ini dengan mengalahkan Juventus 2-0 dalam duel leg pertama yang berlangsung di Wanda Metropolitano, Kamis (21/2) dini hari WIB.
Pertandingan berjalan ketat sejak awal dengan kedua tim menurunkan skuat terbaik. Menit kesembilan, Cristiano Ronaldo menebar ancaman lewat tendangan bebas keras yang masih bisa ditepis oleh Jan Oblak.
Wasit sempat menunjuk titik putih Juventus pada menit ke-26 setelah Diego Costa dijatuhkan Mattia De Sciglio. Namun keputusan Video Asisten Wasit (VAR) mengubahnya lantaran pelanggaran terjadi di luar kotak penalti.
Sepanjang babak pertama, pertahanan Atletico terlihat solid, hal ini ditandai sulitnya Paulo Dybala, Mario Mandzukic hingga Ronaldo melepaskan tembakan ke gawang. Sampai turun minum, skor kacamata bertahan.
Atletico berusaha menggebrak di awal paruh kedua. Menit ke-50, Diego Costa punya kans emas saat tinggal berhadapan dengan Wojciech Szczesny, namun eksekusi akhirnya kandas setelah menyamping dari gawang Juventus.
Dua menit berselang, giliran Antoine Griezmann yang nyaris mencatatkan namanya di papan skor. Tendangannya sudah melewati Szczesny, akan tetapi ada mistar gawang yang tak mengizinkannya melakukan selebrasi gol.
Alvaro Morata yang masuk sebagai pemain pengganti sempat membobol gawang mantan timnya pada menit ke-70, tapi VAR menganulirnya setelah striker anyar Atletico itu melakukan dorongan terhadap Giorgio Chiellini sebelum menyundul umpan Filipe Luis.
Momen itu tak menyurutkan semangat Atletico dan delapan menit kemudian mereka benar-benar unggul. Berawal dari kemelut di muka gawang Szczesny, bola liar jatuh ke jangkauan Jose Gimenez dan langsung mengemas gol dengan sepakan kaki kanan.
Publik Wanda Metropolitano kembali bersorak pada menit ke-83, kembali melalui situasi kemelut Atletico menggandakan skor. Diego Godin membobol gawang Juventus selepas menyambar bola hasil halauan Mandzukic.
Juventus berusaha keras mengoptimalkan sisa waktu permainan termasuk tambahan empat menit untuk mengejar. Tapi lagi-lagi kegemilangan Oblak mampu menepis tembakan keras Federico Bernardeschi. Skor 2-0 bagi Atletico bertahan hingga laga tuntas.
Artikel ini ditulis oleh: