Heri juga menilai Pemilu serentak yang berjalan lancar dan damai tidak terlepas dari peran TNI-Polri yang saling bersinergi untuk mengawal jalannya pemilu serentak pertama kali yang digelar Indonesia.

“Saya apresiasi kinerja TNI-Polri dan juga semua elemen masyarakat yang saling bersinergi dalam menjaga kondusivitas Pemilu,” ujarnya.

Heri juga mengajak para pendukung capres-cawapres usai hajatan lima tahunan pesta demokrasi ini kembali merajut persaudaraan dan pertemanan yang abadi. “Kita kembali bersatu merajut perdamaian yang menjadi berkah tersendiri bagi bangsa Indonesia,” katanya.

Dikatakannya, Indonesia merupakan negara besar yang plural, karena itu jangan sampai ajang demokrasi lima tahunan ini membuat perpecahan. Apapun hasil pemilu harus bisa diterima semua pihak, ujarnya, yang menang bisa merangkul yang belum beruntung. ,

Artikel ini ditulis oleh: