Jakarta, Aktual.com – Jumlah pengunjung Kebun Raya Bogor, Jawa Barat mengalami peningkatan drastis hingga 200 persen pada Libur panjang akhir pekan bertepatan dengan peringatan wafatnya Isa Almasih, Jumat (14/4).

Petugas Pengawas Pelayanan Jasa Kebun Raya Bogor Upun Punijar menyebutkan sejak pagi hingga sore pengunjung memadati Kebun Raya Bogor, total 7.135 orang pengunjung baik domestik maupun wisatawan asing.

“Jumlah pengunjung hari ini ada 7.093 orang wisatawan domestik, dan 42 orang wisatawan asing,” kata Upun.

Menurut Upun jika dibandingkan dengan jumlah kunjungan hari Jumat biasanya rata-rata sebanyak 1.000 orang atau pengunjung saat ini meningkat drastis tujuh kali lipat dari biasanya.

Sedangkan pengunjung pada libur akhir pekan yakni Sabtu dan Minggu rata-rata 3.500 orang, sehingga perbandingannya mencapai 200 persen.

Sejak pagi Kebun Raya Bogor telah dipadati pengunjung yang mengantri untuk masuk. Kebun Raya dibuka pukul 08.30 WIB, pengunjung sudah berada di depan gerbang mulai dari pukul 08.00 WIB.

Artikel ini ditulis oleh:

Nebby