Jakarta, Aktual.com — Belanja transfer di Liga Utama Inggris (Liga Primier) telah mencapai £500 juta pada musim panas ini. Kepindahan Raheem Sterling untuk Manchester City dengan nilai transfer sebesar £44 juta menjadi yang tertinggi selama ini.
Sementara itu, Manager Manchester United, Louis van Gaal mengisyaratkan masih ada “kejutan” meskipun sudah menghabiskan £83 juta untuk skuadnya.
“Sebuah rekor baru kemungkinan sebagai klub terlihat untuk mendapatkan keuntungan dari kesepakatan TV baru,” kata pakar keuangan sepakbola, Rob Wilson.
Jendela transfer pada Selasa (1/9) mendatang, kemungkinan masih banyak yang terjadi. Mulai musim 2016-17 kesepakatan hak siar TV Liga Primer Inggris meningkat dari £3.018 miliar menjadi £5.136 miliar selama tiga musim.
Selain skuad Van Gaal, juga ada “kejutan” bagi juara Premier League Chelsea yang dikabarkan tertarik pemain Everton John Stones, dengan tawaran £26 juta yang ditolak. Sementara itu, Manchester City telah dikaitkan dengan pemain Wolfsburg Kevin De Bruyne.
Mantan bek Liverpool Mark Lawrenson mengatakan, kepada BBC Radio 5 live, “Saya pikir Manchester United akan mengeluarkan uang besar untuk seseorang lagi. Untuk kemajuan klub.”
“Apa yang didorong klub untuk menghabiskan dananya, tidak selalu untuk menghadapi Premier League, tapi juga menghadapi pertarungan Liga Champions,” tambah Wilson.
Artikel ini ditulis oleh: