Jakarta, Aktual.com – Koordinator Komunitas Tionghoa Anti Korupsi (Komtak) Lius Sungkharisma mempertanyakan sikap Ketua Perkumpulan Candra Naya I Wayan Suparmin pernah lempar ‘handuk putih’ tanda menyerah ke Kartini Mulyadi dalam urusan sengketa lahan Sumber Waras.
Dimana Wayan atas persetujuan pengurus Candra Naya berjanji akan menyerahkan Sertifikat Hak Milik (SHM) Sumber Waras ke Kartini, sebagai imbalan jika dirinya dibebaskan dari penjara. Baca: Wayan Suparmin Ungkap Kekecewaan Terhadap Kartini Mulyadi
Kata Lius, sikap Wayan berani melepas aset Candra Naya demi bebas dari penjara itu patut dipertanyakan. “Kok berani dia (Wayan) melepas aset yang harusnya dia lindungi? Kalau memang dia sudah tidak tahan dengan penjara, ya dia harusnya mundur saja dari kedudukan Ketua Candra Naya,” ujar Lius, kepada Aktual.com, Senin (24/5).
Diingatkan Lius, lahan itu dibeli oleh hasil patungan para pendiri Candra Naya. Dan pengurus yang sekarang sama sekali tidak punya hak untuk menjual atau memberikan lahan itu ke pihak lain.
“Bukan milik dia (Wayan) itu tanah. Wayan itu bawa visi misi orang Tionghoa dari sejak para pendiri Candra Naya masih bernama Sin Ming Hui, masa para pendiri lu (Wayan) khianatin cuma karena dipenjara?” ujar Lius.
Lius mengakui pernah mendengar Wayan menolak tawaran uang sebesar Rp5 miliar dari orang Kartini Mulyadi sebagai pemberian awal jika mau menyerahkan tanah Sumber Waras untuk dijual. Dia acungi jempol atas sikap Wayan. Tapi jika kemudian Wayan justru menyerah dengan tekanan Kartini saat masuk penjara, itu tidak bisa dibenarkan.
“Saya ingatkan lagi, kalau memang Wayan sudah tidak kuat, biar dia mundur dan posisinya sebagai Ketua Candra Naya digantikan oleh orang yang memang bakal mempertahankan mati-matian lahan SHM Candra Naya,” ujar dia.
Lius juga mengatakan kalau pernyataan kerasnya ini demi kebaikan Candra Naya dan juga Wayan. “Agar jangan sampai lepas dari mulut macan masuk ke mulut buaya di kasis Sumber Waras yang dijual ke Pemprov DKI oleh Kartika sekarang,” ujar dia. Baca: Wayan Suparmin Ungkap Keganjilan Pajak YKSW dan Persoalan Jalan Bersama
Hingga berita ini diturunkan, Wayan belum memberikan jawaban atas pernyataan Lius saat dikonfirmasi Aktual.com.
Artikel ini ditulis oleh: