“Dari Kementerian PUPR sudah melakukan pekerjaan secara maksimal. Seperti mengaspal yang harus bisa diaspal, kalau belum bisa diaspal jalannya diperkeras, sehingga digunakan jadi jalan darurat,” cetus Luhut.

Bahkan persiapan dari sisi kesehatan juga terus diperkuat. Untuk evakuasinya ada klinik di lapangan, helikopter, dan lainnya. Termasuk dari sisi PT Pertamina (Persero) juga menyiapkan bahan bakar minyak (ВВМ), termasuk ada aplikasi untuk membantu pemudik yang disiapkan Kementerian Komunikasi dan Informasi.

“Jadi perisapan pemerintah ini, kalau di militer seperti operasi gabungan. Apalagi pihak kepolisian juga menyiapkan pengamanan. Saya kira semuanya bagus. Yang kita belum tahu paling kalau ada gempa bumi saja, kalau yang di dalam batas-batas kewenangan manusia kita berdoa supaya mudiknya tenang,” tandas Luhut.

Apalagi bergasar data pemerintah, kata dia, untuk mudik tahun ini jumlahnya meningkat. Untuk mobil pribadi naik sampai 14%, sedang sepeda motor naik sampai 18%.

“Jadi, jumlah yang mudik tahun ini kita perkirakan 19-20 juta orang, terdiri dari kendaraan umum 9,5 juta, sisanya kendaraan pribadi,” pungkas dia.

Laporan: Busthomi

Artikel ini ditulis oleh:

Nebby