Jakarta, Aktual.co — Azaz Tigor Nainggolan, pelapor Menkopolhukam Tedjo Edhy Purdijatno, yang juga Ketua Forum Warga Kota Jakarta (FAKTA) diperiksa penyidik Bareskrim Mabes Polri, Kamis (5/2).
Azaz Tigor melaporkan Menkopolhukam lantaran dinilai telah menghina rakyat dengan menyebut pembela KPK adalah rakyat tidak jelas.
“Saya akan diperiksa sebagai saksi pelapor. Saya laporkan pak Tedjo karena telah menghina rakyat. Ini panggilan pertama,”kata Azaz, di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Kamis (5/2).
Menurut Azaz, penyidik Bareskrim Polri memberikan respon yang bagus atas laporannya terhadap Tedjo. Selain itu, karena ucapan Tedjo yang dinilai menghina rakyat itu dikutip oleh berbagai media, maka pihaknya akan berkoordinasi dengan Dewan Pers.
“Saya rasa perlu untuk koordinasi dengan Dewan Pers,”imbuhnya.
Selain meminta Tedjo diperiksa, akan lebih baik jika politisi asal Partai Nasdem itu meminta maaf kepada publik. Adapun dalam pemeriksaan pertama kalinya ini, Azaz mengaku membawa sejumlah bukti seperti sejumlah print out pemberitaan dari berbagai media online yang mengutip pernyataan Tedjo.
“Saya ingin secepatnya pak Tedjo diperiksa,”cetusnya.
Artikel ini ditulis oleh:
Nebby

















