Sumber itu mengatakan, Malaysia juga menyiapkan surat perintah untuk Roger Ng, mantan bankir Goldman Sachs Group Inc, dan mantan kepala 1MDB, Shahrol Halmi.

1MDB didirikan oleh Najib pada 2009 dan merupakan subyek pencucian uang di setidaknya enam negara, termasuk Amerika Serikat, Swiss dan Singapura.

Departemen Kehakiman AS telah menduga bahwa lebih dari 4,5 miliar dolar AS telah disalahgunakan dari 1MDB, dan sekitar 700 juta dolar AS darinya masuk ke rekening bank pribadi Najib.

Najib membantah melakukan kesalahan. Pada Kamis, MACC mengeluarkan peringatan untuk Low dan Nik Faisal untuk segera menghubungi komisi untuk membantu penyelidikannya. Low, melalui pengacaranya, mengatakan dia akan bekerja sama.

Diberdayakan oleh pemerintahan baru yang terpilih bulan lalu, lembaga tersebut telah meluncurkan penyelidikan pada 10,6 juta dolar AS dari SRC yang ditransfer ke rekening bank Najib.

Artikel ini ditulis oleh:

Antara