Jakarta, aktual.com – Klub Premier League, Manchester United, berencana untuk menjual dua gelandang, Donny Van De Beek dan Fred, sebelum memulai negosiasi dengan gelandang Fiorentina, Sofyan Amrabat.
Dilansir dari Daily Mail, Senin (7/8/2023), Manchester United berencana untuk menjual beberapa pemain, termasuk Donny Van De Beek dan Fred, sebelum melangkah lebih jauh dalam upaya merekrut gelandang Sofyan Amrabat dalam bursa transfer musim panas ini.
Donny Van De Beek saat ini dikaitkan dengan minat dari klub LaLiga, Real Sociedad, namun belum ada pembicaraan resmi antara klub Spanyol tersebut dan The Red Devils mengenai pemain asal Belanda tersebut.
Situasi serupa juga berlaku untuk Fred yang belum mendapatkan kesepakatan transfer dari Stadion Old Trafford, meskipun mendapat minat dari klub-klub seperti Fulham, Galatasaray, dan beberapa klub dari Liga Arab.
Pelatih Manchester United, Erik Ten Hag, telah memasukkan beberapa pemain yang performanya kurang impresif dalam daftar jual klub. Selain Van De Beek dan Fred, kabarnya mantan kapten Manchester United, Harry Maguire, juga akan meninggalkan klub yang bermarkas di Carrington tersebut.
Selain itu, nama bek Erick Bailly juga dikaitkan dengan kepindahan ke Liga Arab, sementara kiper Dean Henderson disebut-sebut akan bergabung dengan Nottingham Forest.
Meski Sofyan Amrabat telah memberikan sinyal positif untuk bergabung dengan Manchester United dalam bursa transfer musim panas ini, proses transfernya kemungkinan akan terhambat.
Fiorentina dilaporkan mematok harga sekitar 30 juta poundsterling atau sekitar Rp579 miliar untuk gelandang internasional Maroko tersebut.
Dalam jendela transfer musim panas ini, Manchester United telah berhasil merekrut beberapa pemain seperti Mason Mount, Andre Onana, dan Rasmus Hojlund.
Artikel ini ditulis oleh: