Julius pun memaklumi ketika akhirnya Novel angkat suara ke publik, lantaran mungkin sudah frustasi melihat penanganan kasusnya tersendat dikarenakan adanya oknum jenderal yang berperan di kasusnya tersebut.
“Disinilah pertama kali dia nunjuk lembaga, kenapa?, karena presiden sudah mengatakan ini ada kaitannya dengan lembaga, apa sih indikatornya ada kaitannya dengan kelembagaan karena ini kepentingan kelembagaan ini soalnya, biaya perawatan mata ditanggung oleh negara, Kapolri bilang kami akan bentuk tim khusus, karena ini ada katiannya dengan kasus yang ditangani Novel, dugaan Tipikor yang ditangani KPK,” ujarnya.
Laporan: Novrizal Sikumbang
Artikel ini ditulis oleh:
Nebby