Budi juga meminta KSOP dan syahbandar untuk mengawasi pelabuhan yang tidak mengikuti standar operasi prosedur dengan baik “Di daerah ada 40 pelabuhan tapi apabila manajemen tidak baik, dikurangi saja,” katanya.
Selain itu, ia juga menegaskan bahwa keselamatan bukanlah hal yang bisa ditoleransi.
“Kalau kita bicara peraturan itu komitmen semua warga negara, harus tahu sekarang kita harus punya komitmen yang lebih baik menjalankan peraturan dan amanah. Kedua adalah kita harus sosialisasi masyarakat bahwa keselamatan adalah yang utama jangan bermain, jangan menggampangkan jaket keselamatan, jangan menggampangkan untuk tidak mendaftarkan data penumpang identitas, inj bukan hanya tanggung jawab regulator tapi operator dan penumpang,” katanya.
Artikel ini ditulis oleh:
Andy Abdul Hamid