Jakarta, Aktual.com – Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, mengatakan masyarakat DKI Jakarta tidak bodoh untuk menentukan pilihannya. Hal ini terkait dengan maraknya politik uang yang dilakukan oleh salah satu pasangan calon gubernur Jakarta.
“Saya kok percaya yah, di ujungnya rakyat nggak bodoh lah. Nanti dikasih uang, mereka terima uangnya, (tapi) tetap coblos hatinya (berdasarkan suara hati),” katanya usai rakornas di Padepokan Pencak Silat, Jalan Taman Mini 1, Jakarta Timur, Minggu (16/4).
Seperti diketahui, banyak kecurangan yang dilakukan oleh salah satu paslon gubernur DKI, terkait dengan “politik uang”. Bahkan, anggota kepolisian juga ikut mengamankan pembagian sembako di wilayah Jakarta.
Selain itu, Prabowo juga menyatakan jika Pilkada DKI pada 19 April nanti berjalan dengan damai.
“Insya Allah berjalan damai, berjalan lancar, semua pihak arif dan tidak terprovokasi, demokrasi sangat penting, demokrasi akan memberikan yang terbaik untuk rakyat,” katanya.
Artikel ini ditulis oleh: