Setelah dikerucutkan kembali menjadi 3 orang tokoh. Puskopi mendapatkan hasil penilaian masyarakat, bahwa elektabilitas Milton Crosby dipilih 32,8 persen, Sutarmidji 30,2 persen, Hildi Hamid 15,7 persen dan tidak memilih 21,3 persen.
“Dan dari survei Jajak Pendapat ini bisa disimpulkan, bahwa masyarakat Kalimantan Barat menolak program Dinasti kekuasaan yang sedang dilakukan keluarga Cornelis, dan menginginkan sosok atau tokoh baru seperti Milton Crosby,” kata dia.
Dari penelitian ini lanjutnya, juga dapat disimpulkan Parpol yang mencoba mengusung dan mendukung program politik dinasti akan dihabisi suaranya di pileg 2019. “Dan capres nya di Pilpres 2019,” ujarnya.
Untuk diketahui, penelitian ini mengunakan cara survei Jajak Pendapa yang melibatkan masyarakat Kalimantan Barat sebanyak1.815 orang, denga metode pemilihan masyarakat yang dilibatkan adalah Multitage random sampling dengan tingkat kepercayaan 95 persen dan Margin of Error sekedar -/+ 2,3 persen.
Artikel ini ditulis oleh:
Antara