Proyek Kereta Api Cepat Jakarta-Bandung (Aktual/Ilst.Nelson)
Proyek Kereta Api Cepat Jakarta-Bandung (Aktual/Ilst.Nelson)

Jakarta, Aktual.com — Mantan Presiden Republik Indonesia Megawati Soekarnoputri menyinggung proyek kereta cepat Jakarta-Bandung yang dinilai tidak tepat untuk direaliasikan.

Pasalnya, pemerintah seakan tidak sensitif terhadap kebutuhan yang diinginkan rakyat.

“Soal kereta cepat itu, apa benar sudah menjadi kebutuhan rakyat, apa sudah terakomodir rakyat di bagian timur,” ucap Megawati saat menjadi keynote speaker dalam acara bedah buku ‘Revolusi Pancasila’ karya Yudi Latif, di Gedung JCC, Senayan, Selasa (27/10).

Ketum DPP PDIP itu justru mengusulkan agar proyek kereta api cepat itu tidak dilakukan dan lebih baik pemerintah mengutamakan infrastruktur di daerah timur.

“Jangan dibangun kereta cepat dulu, kasih ke (daerah) timur, mungkin jangan juga kereta cepat, dengan kerta double track terlebih dahulu,” tandasnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Reporter: Novrizal Sikumbang