Presiden AS kulit hitam pertama itu, ternyata berada di dalam rumah Eddy sekitar tiga jam.

Kemudian Megawati sendiri saat makan malam itu diketahui duduk satu meja bersama Obama. Meski Pimpinan PDIP itu duduk berseberangan dengan Obama.

Kehadiran Megawati sendiri bisa ‘tercium’ dari adanya Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) yang mengenakan kemeja batik lengan panjang.

Tak hanya itu saja, kehadiran Megawati juga terendus tatkala sejumlah anggota kepolisian berkoordinasi melalui handy talky (HT), yang menyebut Obama menikmati perbincangannya dengan Megawati.

Saat mobil yang diduga membawa Megawati, seorang anggota Polri dan TNI pun saling menyebut bahwa mobil tersebut berasal dari Teuku Umar. Sebutan itu identik dengan dengan tempat tinggal Megawati yang di Menteng itu.

Kehadiran Megawati yang memunculkan spekulasi itu memang diakui oleh pengurus teras partai Moncong Putih itu. Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto mengaku sang pendiri partai memang hadir dalam acara makan malam di kediaman bos media nasional bersama Obama itu.

“Betul mas (menghadiri makan malam),” tulis Hasto dalam pesan singkat, ditulis Sabtu (2/6). Kendati Hasto sendiri meengetahui secara pasti isi pertemuan sambil makan malam tersebut.

(Busthomi)

Artikel ini ditulis oleh:

Eka