Presiden Joko Widodo dalam peresmian jaring apung di Pangandaran, Jawa Barat pekan lalu, mengatakan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti mau mencalonkan menjadi presiden. Pernyataan itu seolah membuka wacana mengenai capres dan cawapres perempuan.

Perempuan lainnya juga berpeluang meramaikan wacana capres dan cawapres, seperti Menkeu Sri Mulyani. Begitu juga Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya yang sedang menggencarkan program perhutanan sosial. Menko Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani berpeluang pula bila PDIP ingin mencalonkan kader internal sebagai cawapres untuk mendampingi Jokowi.

Kini masih dalam suasana Hari Kartini, membicarakan kans perempuan untuk posisi capres dan cawapres tampak aktual dan menemukan momentumnya. Publik masih akan melihat siapa-siapa yang akan dicalonkan pada tahap pendaftaran di KPU pada 4-10 Agustus 2018.

ant

Artikel ini ditulis oleh:

Nebby