Menteri Kesehatan Budi Gunadi/Antara
Menteri Kesehatan Budi Gunadi/Antara

Jakarta, Aktual.com – Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin mengungkapkan bahwa penggunaan nyamuk ber-Wolbachia dalam penanggulangan dengue telah dimulai di lima kota besar di Pulau Jawa.

“Sudah mulai dilakukan di Bandung, di Bontang, Kupang, Jakarta, satu lagi di Semarang,” ujar Budi Gunadi Sadikin di Jakarta, Kamis(28/3).

Dia menambahkan bahwa Universitas Gajah Mada, Yayasan Tahija, dan Monesh University telah berkolaborasi untuk mengembangkan program ini selama kurang lebih 10 tahun.

Wolbachia adalah bakteri alami yang mampu menghambat replikasi virus dengue. Hasil penelitian ini mampu menurunkan 77 persen incidence rate (IR) dengue dan mengurangi risiko perawatan di rumah sakit sebesar 86 persen.

Kementerian Kesehatan mengadopsi teknologi Wolbachia dengan menerbitkan Kepmenkes Nomor 1341 Tahun 2022 tentang Penyelenggaraan Pilot Project Teknologi Wolbachia di lima kota.

“Kita lakukan itu karena contohnya di Yogyakarta turun jauh. Dengue secara total naik di dunia karena pengaruh iklim,” jelasnya.

Budi juga menyoroti penolakan beberapa daerah terhadap implementasi Wolbachia, menyamakan mereka dengan kelompok yang menolak vaksin COVID-19.

“Nah, ini juga teman-teman bantu didik masyarakat. Karena banyak sekali hoaks yang beredar ini buruk, ini apa, tapi kalau dilihat itu adalah kelompok yang sama yang bilang vaksin jangan dilakukan untuk COVID-19,” tegasnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Firgi Erliansyah