Jakarta, Aktual.com – Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan Wiranto meminta masyarakat tetap tenang terkait adanya insiden di rumah tahanan Mako Brimob Kelapa Dua, Depok.
“Ini terus ditangani, masyarakat tenang lah,” kata Wiranto di Kantor Kemenko Polhukam, Jakarta, Rabu (9/5).
Menurut dia, pihak berwajib saat ini telah berkoordinasi terkait kerusuhan antara tahanan serta polisi, yang diduga berawal dari ketidakpuasan seorang narapidana kasus terorisme terhadap kebijakan polisi.
Ia juga membenarkan bahwa kedatangan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Kabareskrim Polri Komjen Polisi Ari Dono Sukmanto, Kepala Badan Intelejen Negara (BIN) Budi Gunawan, serta Direktur Jenderal Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sri Puguh Utami ke Kemenko Polhukam, Rabu sore salah satunya untuk membahas persoalan tersebut.
“Ya, tentu saja tadi bertemu, kan urgen,” kata Menko Polhukam.
Artikel ini ditulis oleh:
Antara