Menteri Rudiantara menyampaikan selamat kepada Pimpinan Ponpes Daarul Quran KH Yusuf Mansur atas izin dan bisa digunakannya Paytren eMoney.
“Selamat kepada Pak Kyai Yusuf Mansur dan teman-teman semua yang ada di ruangan ini. Mudah-mudahan izin yang diterbitkan dan diluncurkan bulan Ramadhan membawa barakah,” katanya.
Peluncuran Paytren e-Money 100 persen karya anak bangsa untuk Indonesia Digital 4.0 itu dihadiri oleh Menteri Pembangunan Desa Tertinggal dan Transmigrasi Eko Sanjoto, Menteri Sosial Idrus Marham, Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrowi, Ketua MPR Zulkifli Hasan, Ketua Umum MUI KH Maruf Amin, dan sejumlah tokoh perwakilan lembaga.
Artikel ini ditulis oleh:
Andy Abdul Hamid