Jakarta, Aktual.co — Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi dijadwalkan membuka turnamen Trophy Projo 2015 di Desa Selerong, Kecamatan Sebulu, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, pada, Minggu (8/3).

“Insya Allah Menpora hadir pada hari Minggu nanti,” kata Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltim Fachruddin Djaprie saat Pelatihan Pengelola Sentra Olahraga Rekreasi Indoor di Samarinda, Kaltim, Jumat (6/3).

Turnamen sepak bola tersebut merupakan insiatif dari para simpatisan Jokowi atau Pro Jokowi (Projo) Kabupaten Kutai Kartanegara. Selain mengucapkan syukur atas terpilihnya Jokowi menjadi presiden, turnamen ini juga untuk mencari bibit unggul persepakbolaan di daerah.

Sikap Menpora ini sangat berlawanan dengan kompetisi Indonesia Super League (ISL) dan beberapa pertandingan pra musim yang digelar oleh klub peserta ISL.

Melalui Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI), Menpora seakan mempersulit untuk mengeluarkan rekomendasi baik pertandingan kompetisi ISL, pertandingan uji coba maupun pertandingan pra musim.

Adanya pertandingan pra musim yang digelar oleh beberapa klub ISL seperti Bali Island Cup, merupakan dampak dari tidak dikeluarkannya rekomendasi kompetisi ISL oleh Menpora dan BOPI.

Artikel ini ditulis oleh: