Kupang, Aktual.com – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi mengatakan, pemuda Indonesia harus menjadi motor dalam menentukan perubahan bangsa ini.

“Dengan bonus demografi, harus menjadi kesempatan satu-satunya untuk memastikan percepatan pembangunan ekonomi Indonesia menjadi negara maju, sejajar dengan negara-negara besar lainnya,” kata Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi dalam sambutan yang dibacakan Gubernur NTT Frans Lebu Raya pada peringatan Hari Sumpah Pemuda di Kupang, Jumat (28/10).

Dia mengatakan, di depan mata, ada MEA dan perdagangan bebas Asia dan dunia. Saatnya pemuda membangun visi yang besar menatap dunia.

Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-88 tingkat Provinsi NTT ini dipusatkan di alun-alun Rumah Jabatan Gubernur NTT.

Upaya peringatan HSP itu dihadiri unsur pimpinan daerah atau Forkompimda NTT antara lain Ketua DPRD NTT Anwar Pua Geno, pimpinan SKPD lingkup Pemprov NTT. Upacara ini diawali dengan pengibaran Bendera Merah Putih.

Frans Lebu Raya menilai tema Hari Sumpah Pemuda tahun 2016 ini sangat relevan dengan perkembangan dewasa ini.

Paling tidak, semangat Sumpah Pemuda tetap senantiasa digelorakan karena pemuda saat ini menjadi modal kekuatan bangsa dalam menghadapi berbagai tantangan ke depan.

Gubernur juga berharap para pemuda NTT tetap memiliki semangat juang yang tinggi dan terus berbenah diri karena masa depan daerah ini ada di tangan pemuda.

“Jangan puas dengan apa yang ada saat ini, tetapi teruslah berupaya untuk mengasah diri karena tantangan ke depan tidaklah mudah,” katanya.

Dia yakin, para pemuda NTT mampu untuk menerima tugas dan tanggung jawab dalam membangun daerah dan bangsa ke depan.

Artikel ini ditulis oleh:

Antara
Arbie Marwan