Dia pun menyampaikan apresiasi kepada Rektor UNS yang telah mengkoordinasikan kepada 40 kampus di seluruh Indonesia.

“Semoga Kampus Nusantara Mengaji menjadi solusi menangkal gerakan kekerasan yang selama ini semakin mengkhawatirkan,” kata dia.

Secara terpisah, Koordinator Nasional Nusantara Mengaji, Jazilul Fawaid berharap peluncuran Kampus Nusantara Mengaji dapat mengurangi radikalisme di kampus, tawuran antarmahasiswa dapat di cegah, serta dapat mengurangi berbagai kasus pergaulan bebas di kampus.

“Ini merupakan ikhtiar batin dan spiritual kita memperkuat bangunan intelektual kampus,” katanya.

Artikel ini ditulis oleh:

Nebby