Jakarta, Aktual.com – Menteri Sosial (Mensos), Idrus Marham mengatakan seluruh korban KMP Lestari Maju yang tenggelam di perairan Kepulauan Selayar, Provinsi Sulawesi Selatan pada Selasa (3/7) akan mendapatkan santunan.
“Bapak Presiden berpesan kepada saya memberikan bantuan untuk seluruh korban, baik yang meninggal maupun selamat dan jangan persoalkan manifes, ini kondisi tidak normal,” katanya, Jumat (6/7).
Mensos saat ini melakukan kunjungan kerja ke Selayar untuk menyerahkan bantuan santunan sebesar Rp910 juta bagi korban selamat dan ahli waris korban meninggal dunia.
Dia menjelaskan, santunan tersebut diberikan kepada 35 orang ahli waris korban meninggal senilai Rp15 juta per orang dan 154 orang korban selamat senilai Rp2,5 juta per orang.
“Yang kami siapkan sekarang sejumlah ini. Saya percayakan kepada Bupati agar memberikan rekomendasi untuk korban lainnya, sesuai dengan arahan Presiden, seluruh korban akan dibantu,” tandasnya.
Artikel ini ditulis oleh:
Andy Abdul Hamid