Jakarta, Aktual.co — Wakil Ketua MPR RI Oesman Sapta Odang mengatakan MPR RI akan melakukan lagi sosialisasi Empat Pilar Kehidupan Berbangsa dan Bernegara kepada generasi muda bangsa Indonesia.
“Sosialisasi Empat Pilar ini penting untuk mengingatkan generasi muda Indonesia terhadap nilai-nilai dasar kehidupan berbangsa dan bernegara,” kata Oesman Sapta Odang, di Jakarta, Jumat (13/2) malam.
Menurut Oesman Sapta, setiap negara memiliki ideologi yang dapat menjadi perekat dalam membangun nasionalisme. Melalui sosialisasi Empat Pilar dapat mengenalkan nilai-nilai dasar kehidupan berbangsa dan bernegara yang merupakan ideologi negara Indonesia.
“Melalui sosialisasi ini dapat menumbuhkan kesadaran nasionalisme sehingga dapat meningkatkan persatuan dan kesatuan bangsa,” katanya.
Oesman Sapta juga mengusulkan agar sosialisasi dilakukan secara langsung kepada masyarakat yang menjadi sasaran serta melalui media massa.
Artikel ini ditulis oleh:















