Jakarta, Aktual.com — Wakil Ketua MPR RI, Hidayat Nur Wahid mengaku heran dengan sikap Singapura yang diduga mengklaim Pulau Manis sebagai bagian dari wilayahnya.

Padahal, Pulau Manis merupakan bagian Indonesia yang berada di wilayah utara Batam.

“Pemerintah harus melakukan komunikasi secara efektif dan berwibawa, terlebih hubungan diplomatik Indonesia dan Singapura baik, aneh kalau tiba-tiba ada klaim sehingga ada sesuatu tidak diinginkan untuk menjadi baik,” kata HNW, di Komplek Parlemen, Senayan, Senin (30/5).

Dengan kasus ini, sambung HNW, sangat penting pemerintah untuk segera menyelesaikan secepatnya atas dugaan klaim yang dilakukan pihak Singapura tersebut. Bisa saja pemerintah melalui Menteri Luar Negeri memanggil duta besar Singapura.

“Indonesia penting untuk mengkomunikasikan hal ini secepatnya, apakah Dubes di Singapura dipanggil Menteri Luar Negeri atau segera mengkomunikasikan langsung antara pihak menteri luar negeri Indonesia dengan Singapura,” sebut politikus PKS itu.

“Kalau tetap tidak bisa, maka presiden dengan presiden (yang menyelesaikannya),” tandas dia.

Artikel ini ditulis oleh:

Novrizal Sikumbang