Jakarta, Aktual.com-Pusat perbelanjaan di Kota Yangon, Myanmar diguncang ledakan bom, Minggu (20/11). Tidak ledakan merusak parah bangunan. Namun tidak ada korban jiwa dalam kasus ini.
“Pihak militer menyisir area ledakan setelah otoritas setempat menutup lokasi tersebut,” kata Kementerian Informasi Myanmar, dalam halaman Facebook-nya, Minggu (20/11).
Belum ada pihak yang menyatakan bertanggungjawab atas kejadian ini. Lokasi ledakan berada di permukiman penduduk, beberapa kilometer dari pusat kota.
“Pemerintah masih investigasi ledakan ini,” tambah pernyataan tersebut.
Myanmar tengah disorot karena pihak militernya melakukan pembunuhan terhadap etnis Muslim Rohingya, meskipun pemerintah setempat menyangkalnya.
Artikel ini ditulis oleh:
Antara