Jakarta, Aktual.co — Sekjen DPP Nasdem, Patrice Rio Capella mengatakan bahwa ada kemungkinan Presiden Jokowi akan memberikan keputusannya terkait persoalan Komjen Pol Budi Gunawan (BG), pada malam ini.
“Kepastian soal Budi Gunawan akan diputuskan pada malam ini,” kata Rio usai menghadiri acara Mukernas I PPP di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Selasa (17/2).
Ia berpandangan, bila mengacu pada hasil putusan praperadilan Pengadilan Negeri Jakarta Selatan yang menerima permohonan Budi Gunawan, serta persetujuan secara konstitusi yang sudah diberikan oleh DPR RI. Kata dia, seharusnya tidak perlu ada keraguan bagi presiden untuk melantik.
“Kan presiden menunggu dan memutuskan, logikanya kalau gugatan Budi Gunawan dipenuhi bahwa penetapan tersangka tidak sah logikanya BG dilantik dong,” ucapnya.
Untuk diketahui, sinyal-sinyal pelantikan Komjen Budi akan dilakukan dalam waktu dekat memang semakin kuat. Mulai dari pernyataan Wapres Jusuf Kalla yang mengatakan akan melantik Komjen Budi jika bisa.
Artikel ini ditulis oleh:
Novrizal Sikumbang

















