Menjawab berbagai tantangan yang muncul pada saat proses pengecatan produk karoseri, NIPPON PAINT sebagai perusahaan cat / pelapis No. 1 di Asia, pionir dalam inovasi industri cat dan pelapis sejak tahun 1881, menyediakan solusi total dalam rangkaian produk Nippe Series yang lengkap dengan formulasi terbaru.
Menjadi bagian dalam perjalanan kemajuan industri otomotif di Indonesa selama 54 tahun, Nippon Paint terus melakukan berbagai inovasi produk dan layanan. Salah satunya adalah dengan kembali memperkenalkan Nippe Series – Duco Coatings System dari Nippon Paint yang sudah hadir di Indonesia sejak tahun 1969 dan kini hadir dengan serangkaian produk yang lebih lengkap dengan formulasi terbaru.
Mark Liew, General Manager (TU Division) Nippon Paint Indonesia, mengatakan, berdirinya Nippon Paint Indonesia di tahun 1969 juga menandai hadirnya cat duco yaitu Nippe 2000 sebagai salah satu pelopor cat duco di Indonesia.
“Bahkan potensi pangsa pasar produk cat duco di Indonesia, kami memprediksi dapat mencapai Rp 5,5 Triliun dalam satu tahun, dengan proyeksi pertumbuhan tahunan mencapai 20 persen,” ujar Mark.
Dalam memenuhi kebutuhan pasar akan cat/pelapis yang lengkap, saat ini Nippon Paint telah menghadirkan serangkaian Nippe Series mulai dari Surface Preparation, Primer, Putty, Filler, Topcoat untuk Solid, Metallic, dan Clear. “Itu semua kami siapkan untuk memberikan Full Duco Coatings System yang terbaik sehingga dapat menjadi solusi lengkap yang membuat proses pengecatan lebih efektif dan efisien dengan hasil maksimal,” ujar Mark.
Artikel ini ditulis oleh:
Zaenal Arifin