Jakarta, aktual.com – Perumda Pembangunan Sarana Jaya bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menyediakan 800 unit hunian rumah susun DP0 Rupiah Nuansa Cilangkap, Kamis (12/12).

“Menginjak usia 50 tahun, Sarana Jaya senantiasa berkomitmen mendukung program-program Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, salah satunya membangun ‘Hunian DP 0 Rupiah’ yang telah ditugaskan kepada kami,” ujar Direktur Utama Perumda Pembangunan Sarana Jaya, Yoory C Pinontoan dalam sambutannya.
Nuansa Cilangkap yang terletak di Jalan Raya Cilangkap, Kelurahan Cipayung, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur, menempati luas lahan 2,9 hektare.
Seluas 6.500 meter persegi di antaranya diperuntukkan bagi pembangunan Menara Samawa Hunian DP 0 Rupiah yang terdiri atas 24 lantai, dengan total 800 unit yang terdiri dari tipe studio dan dua kamar.
Yoory mengatakan proyek tersebut juga digarap melalui kerja sama dengan PT Totalindo Eka Persada Tbk yang sebelumnya telah membangun Nuansa Pondok Kelapa, Jakarta Timur sebagai salah satu program unggulan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.
Visi dan konsep pembangunan Nuansa Cilangkap mengacu pada program Pembangunan yang berkelanjutan.

“Kita ingin membantu mengurangi kemiskinan dengan mendukung program hunian DP 0 Rupiah, menyediakan taman produktif yang dapat dimanfaatkan sebagai kebutuhan sehari-hari,” katanya.

Hunian tersebut juga memfasilitasi ruang belajar, lahan resapan air hujan, penghematan dan optimalisasi energi dengan membuat banyak bukaan ruang dan penggunaan jendela untuk sirkulasi udara.
“Fasilitas yang akan tersedia di Nuansa Cilangkap seperti ruang bersama, balai warga, musala, klinik, warung, toko, taman bermain, taman warga, sekolah dan TK,” katanya.
Acara ‘ground breaking‘ hunian DP 0 Rupiah Nuansa Cilangkap diresmikan oleh Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan bersama sejumlah instansi terkait. (Eko Priyanto)

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Zaenal Arifin