Athena, Aktual.com – Perdana Menteri Yunani yang baru terpilih kembali, Alexis Tsipras, mengatakan menerima telepon dari Presiden Amerika Serikat, Barack Obama untuk membahas masalah pengungsi Suriah di Yunani.
Seperti mengutip laman AFP, Jum’at (25/9) selain membahas masalah pengungsi Obama juga membahas masalah ekonomi yang melanda Yunani.
“Mereka membahas perkembangan mengenai isu pengungsi dan harapan bahwa ekonomi Yunani akan stabil dan kembali meningkat,” kata kepala kantor PM Yunani.
Masalah ekonomi datang saat negara itu sedang berjuang untuk mengatasi masuknya arus besar imigran dan pengungsi yang tiba di pantai-pantai Yunani, banyak dari mereka melarikan diri Suriah selama perang empat tahun di negaranya.
Artikel ini ditulis oleh: