Jakarta, Aktual.com – Menyambut datangnya Hari Raya Idul Fitri 1436 Hijriyah/2015 Masehi, Taman Mini Indonesia Indah (TMII) selaku tempat hiburan keluarga di wilayah Jakarta Timur, telah menyiapkan serangkaian acara saat hari Kemenangan itu tiba.

Bertajuk ‘Serasa Pulang Kampung’, TMII akan menghibur masyarakat Jakarta. Hal tersebut diungkapkan oleh Direktur Operasional TMII, Ade F Meyliala.

“Sambut lebaran 1436 H, TMII adakan acara pekan lebaran untuk pengunjung yang lebaran ini tidak pulang kampung,” ujar Ade saat memberikan keterangan persnya di Perpustakan TMII, Jumat (10/7).

Adapun acara pekan lebaran yang diselenggarakan oleh TMII, berlangsung mulai tanggal 17 – 26 Juli 2015.

Tujuan diselenggarakannya acara pekan Lebaran ini, diharapkan mampu mengobati kerinduan pengunjung khususnya warga DKI Jakarta yang tidak dapat pulang ke kampung halaman. “Tema kali ini serasa pulang kampung, tujuannya agar pengunjung yang datang merasa terobati serasa dikampung halamannya,” paparnya

Untuk momen spesial lebaran ini, pengunjung akan dikenakan tarif tiket masuk sebesar Rp15.000/orang.

“Untuk kenaikan itu kita hanya ada di tiket masuk dan teather Imax. Tiket masuk menjadi Rp15.000 per-Orang, sedangkan teather Imax menjadi Rp.35.000 per-Orang. Yang lainnya normal,” ujar Meyliala.

Ketua Panitia Pekan Lebaran TMII, Diyono memaparkan beberapa kegiatan yang akan diselenggarakan pada acara tersebut.

Dikatakan Diyono, kegiatan tersebut terkonsentrasi di lima lokasi wilayah TMII, yakni panggung Walls, panggung Taman Budaya Tionghoa, panggung Dunia Air Tawar, panggung Desa Seni dan panggung Dermaga Seni.

“Hiburan kesenian rakyat di antaranya ada Reog, Sisinggaan, Jatilan. Untuk musik, ada Campursari, Pantura dan Gombong Kramang dan masih banyak lagi hiburan dan musik lainnya,” terang Diyono.

Artikel ini ditulis oleh: