Jakarta, Aktual.com — Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh menanggapi dingin penetapan tersangka mantan Ketua Mahkamah Partai Nasdem OC Kaligis, oleh KPK.

“Tidak ada masalah. Semuanya yang terjadi dengannya tidak ada lagi hubungannya dengan partai Nasdem,” kata Surya Paloh, di Surabaya, (25/7).

Diakui, dirinya sempat terkejut saat pertama mendapat kabar jika OC Kaligis ditangkap KPK, terlebih ditetapkan tersangka. Sanksi akan diberikan kepada semua kader Nasdem yang terlibat pidana. Tetapi, ketika kader dalam posisi benar Nasdem akan berupaya melakukan pembelaan.

Persoalan OC Kaligis tidak berlaku bagi Nasdem. Sebab, OC Kaligis sudah mengundurkan diri dari Ketua Mahkamah Partai sekaligus fungsionaris Partai NasDem.

“Tidak ada sanksi dengan beliau. Kita juga tidak ada pembelaan. Hukum harus ditegakkan kepada siapa saja. Asal, harus tansparan.” kata Surya Paloh.

Pihaknya sempat berencana melakukan langkah-langkah terkait kasus dugaan suap OC Kaligis, karena OC salah satu kader Nasdem. Namun, OC justru menghubungi Paloh secara langsung dan menyatakan pengunduran diri.

Apalagi, lanjut Paloh, OC Kaligis juga dianggap cukup mumpuni dalam menangani masalah hukum. Dengan demikian, Nasdem bisa fokus melanjutkan perjuangan tanpa dibebani oleh satu orang.

Dirinya berharap penangkapan OC Kaligis tidak disangkutpautkan dengan kegiatan politik, apalagi jika dikaitkan dengan Nasdem.

Artikel ini ditulis oleh: