Gedung KPK Jakarta

Jakarta, Aktual.com- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengamankan lebih dari empat orang dalam Operasi Tangkap Tangan (OTT) pada Jumat, 6 Oktober 2017, malam.

Diduga ada lima orang yang terjaring operasi senyap kali ini. Tim Satuan Tugas (Satgas) mengamankan Ketua Pengadilan Tinggi Manado, berinisial S, dan Anggota Komisi XI DPR, Aditya Moha‎.

“‎Lebih dari empat orang (yang diamankan),” kata sumber internal KPK saat dikonfirmasi, Sabtu (7/10).

Ketua PT Manado dan Anggota DPR tersebut diduga terlibat dalam kasus suap pemulusan perkara‎ korupsi pada tingkat banding di Pengadilan Tinggi Manado, Sulawesi Utara.

Dalam hal ini diduga, ada pemufakatan jahat untuk memuluskan vonis bebas sebuah perkara.

“Ini terkait perkara di PN Tipikor sana (Manado). Di PN (tingkat pertama)‎ terbukti, dan di PT (Pengadilan Tinggi), akan diputus bebas,” jelas sumber tersebut.

Diketahui dalam operasi senyap tersebut, Satgas juga mengamankan sejumlah mata uang asing. Uang tersebut diduga untuk memuluskan perkara yang ingin divonis bebas.

“Sejumlah mata uang asing juga diamankan sebagai barang bukti di lokasi,” kata Wakil Ketua KPK, ‎Basaria Panjaitan saat dikonfirmasi terpisah.

 

Pewarta : Fadlan Butho

Artikel ini ditulis oleh:

Bawaan Situs