Jakarta, Aktual.com — Komisi Pemberantasan Korupsi dikabarkan berhasil menangkap anggota Komisi VII DPR RI periode 2014-2019 dari Fraksi Hanura, Dewi Yasin Limpo. Dia ditangkap di Jakarta hari ini, sekitar pukul 18.45 WIB.
Berdasarkan informasi yang didapat, tim KPK berhasil meringkus enam orang. Mereka sekarang sudah berada di gedung KPK.
Penangkapan itu terkait dugaan tindak pidana korupsi dalam mega proyek yang jadi prioritas Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan. Saat ini, status Dewi dan lima orang lainnya masih terperiksa.
Namun demikian, belum ada keterangan resmi dari Taufiequrrachman Ruki Cs.
“Saya belum dapat informasi tersebut. Nanti biar pak Johan saja yang menjelaskan,” ujar Pelaksana Harian Kepala Biro Humas KPK, Yuyuk Andriati, di gedung KPK, Jakarta, Selasa (20/10).
Berdarkan informasi Dewi ditangkap terkait tiga proyek yang dilauching, masing-masing jalan lingkar tengah atau Middle Ring Road, lingkar luar atau Bypass Mamminasata, dan jalan layang atau Elevated Road yang menghubungkan Maros-Bone. Tiga megaproyek akan dimulai tahun ini. Ketiganya dikerjakan selama tiga tahun atau multiyears.
Artikel ini ditulis oleh:
Arbie Marwan