Jakarta, Aktual.co — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Samosir, Sumatera Utara, melalui Dinas Pariwisata, Seni dan Budaya mendukung “Batak Opera Night”, yang digelar Sanggar Pusat Latihan Opera Batak (PLOT) Pematangsiantar, di Open Stage Pangururan, Selasa malam (29/10).
“Kegiatan ini mendukung suksesnya tahun kunjungan wisata ke Samosir tahun 2014-2015,” kata Bupati Mangindar Simbolon.
Bupati menyampaikan, kegiatan ini menunjukkan semakin meningkatkan keramahtamahan masyarakat kepada setiap pengunjung yang datang ke Pulau Samosir, sehingga betah dan nyaman.
Kepala Dinas Pariwisata, Seni dan Budaya, Ombang Siboro menyampaikan, kegiatan ini sebagai upaya untuk lebih menggali kebudayaan Batak dan mempromosikan kepada masyarakat luas.
Ombang berharap, kedepan semakin banyak seniman Samosir menyumbangkan ilmu dan kemampuan mereka dalam proses pengembangan budaya Batak.
Sementara Batak Opera Night disutradarai Thompson HS ini mengisahkan sosok pemuda, Jonaha yang mempunyai moral dan tingkah laku menyimpang dari norma masyarakat dan merasakan pahitnya kehidupan akibat ulahnya.
Panitia juga menampilkan opera Horas Samosir Fiesta, seni dan tari diiringi musik tradisional Batak, Grup NRB, dan turis asal Amerika, Ian Eric.
Ian menyanyikan dua lagu Batak dengan dialek Barat sehinga mengundang tawa dari ribuan pengunjung yang memadati lokasi pagelaran seni budaya itu.
Artikel ini ditulis oleh: