Islamabad, Aktual.com – Pembicaraan empat arah yang bertujuan menghidupkan kembali dialog antara Kabul dan Taliban Afghanistan, akan diselenggarakan di Islamabad pada Senin (11/1), kata pejabat, dengan otoritas Pakistan menetapkan daftar pemberontak yang ingin bernegosiasi.

Pertemuan antara perwakilan dari Afghanistan, Pakistan, Tiongkok dan Amerika Serikat diumumkan pada Desember. Namun pejabat Pakistan hanya menegaskan setelah sebelumnya menyarankan mereka dapat melakukan pembicaraan bulan depan.

Yang disebut pembicaraan “peta jalan” dimaksudkan untuk mendapatkan dasar dialog langsung antara Kabul dan kelompok Islam, yang mana pemberontakan berdarah tidak menunjukkan tanda-tanda mereda lebih dari 14 tahun setelah mereka digulingkan dari kekuasaan oleh koalisi yang dipimpin Amerika Serikat.

Tapi Taliban sendiri tidak akan hadir pada pertemuan Senin (11/1), menurut pejabat.

“Berdasarkan perjanjian empat arah, pertemuan Senin akan membahas mekanisme untuk pembicaraan damai,” Javed Faisal, juru bicara Kepala Eksekutif Afghanistan Abdullah Abdullah, seperti diberitakan AFP, Senin.

“Pemerintah Pakistan akan menyajikan daftar Taliban yang bersedia untuk berbicara dan mereka yang tidak tertarik dengan pembicaraan itu,” tambahnya.

Pakistan telah sepakat untuk menghentikan dukungan keuangan bagi para pejuang Taliban, termasuk di Quetta dan Peshawar, katanya.

Pakistan berada di antara tiga negara yang mengakui rezim Taliban selama 1996-2001 dan Kabul telah lama menuduh Islamabad untuk terus diam-diam mendukung kelompok dalam pemberontakan mereka.

Artikel ini ditulis oleh: