Jakarta, Aktual.com – Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Salahuddin Uno sudah memiliki ruang kerja di Balai Kota DKI Jakarta yang konsepnya tidak tersekat-sekat atau terkotak-kotak.

“Alhamdulillah hari ini sudah potong tumpeng ‘co working space’ yang di atas. Teman-teman nanti hari Senin atau Selasa saya ingin ngajak, ngeliat di atas tempat kerja yang baru dengan sistem ‘co working space,” kata Sandiaga di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (26/1).

Ia harapkan dengan ruang kerja dengan kosnsep terbuka tersebut mentalitas daripada tim yang bekerja serta Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) mereka akan termotivasi dengan atmosfer tempat.

“Co working space itu konsepnya adalah terbuka, tidak tersekat, tadinya cuma saya sendiri di situ. Satu orang tempatnya luas banget, sekarang kita bisa isi sekitar 40 orang,” kata Wagub.

Nanti dari beberapa Tim Gubernur Untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP) akan memiliki space di situ terus beberapa SKPD yang sering berinteraksi juga nanti punya space di situ, katanya.

Artikel ini ditulis oleh:

Reporter: Antara