Jakarta, Aktual.com — Masuknya Partai Amanat Nasional ke gerbong partai pendukung pemerintahan terus mendapatkan cibiran, terutama berasal dari partai yang berada di koalisi merah putih (KMP).

Ketua Fraksi Partai Keadilan Sejahtera Jazuli Juwaini mengatakan, tidak ada kaitannya perbaikan kondisi ekonomi nasional dengan bergabung dari satu koalisi partai politik ke koalisi lainnya.

“Saya tidak bisa jamin karena masalah ekonomi, kan bukan masalah bergabungnya satu koalisi ke koalisi lain, tapi urusan pemerintah, sesama menteri tidak saling serang itu paling berpengaruh, karena trust publik dan pengusaha akan jadi masalah,” ujar dia di Komplek Parlemen, Kamis (3/9).

Dia pun membantah, jika selama adanya KMP yang berseberangan dengan partai pemerintah tidak pernah mengganggu kebijakan pemerintah, terutama yang menyangkut kepentingan rakyat.

“Selama ini KMP tidak pernah ganggu pemerintah dan mana kebijakan pro rakyat yang diganggu KMP, kan tidak ada,” ujar anggota komisi III DPR itu.

“Dalam persepsi saya KMP untuk rakyat. Jangan karena koalisi. Sehingga tidak ada perbedaan untuk rakyat di DPR,” kata dia menambahkan.

Artikel ini ditulis oleh:

Novrizal Sikumbang
Wisnu