Manado, Aktual.com – Petani padi di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) terancam gagal panen jika panas terus berkepanjangan di daerah tersebut.

“Banyak petani sawah telah melakukan penanaman, namun karena musim panas sudah berlangsung cukup lama, maka diperkirakan akan mengalami gagal panen pada musim tanam ini,” kata Johanis T, petani sawah asal Tondano, Minahasa, Senin (3/9).

Johanis mengatakan kegagalan dikhawatirkan terjadimkarena benih padi yang sudah waktunya untuk dipupuk tidak bisa dilakukan karena tanah dalam keadaan kering.

“Kondisi lahan pertanian kering sampai pecah-pecah, tidak ada gunanya untuk dilakukan pemupukan,” katanya.

Refly S, petani asal Kakas Minahasa mengatakan kondisi ini dikhawatirkan berdampak pada stok beras sehingga secara perlahan mulai terjadi pergerakan harga beras.

Artikel ini ditulis oleh:

Andy Abdul Hamid