Panglima TNI juga mengingatkan kepada Pangdam XVI/Pattimura dan para Danrem untuk mampu memetakan daerah-daerah yang sering terjadi konflik, dan perlu mengetahui tokoh-tokoh masyarakat di daerah konflik dan apa penyebabnya.

“Sejak awal harus bisa menetralisir apabila terjadi konflik. Kita perlu mengetahui tokoh-tokoh yang berpengaruh di daerah-daerah konflik dan meminta bantuan kepada tokoh-tokoh tersebut untuk menyelesaikan masalah bersama-sama dengan kepolisian,” katanya.

Panglima juga mengaku bangga, karena selama memberi pengarahan tidak ada satupun prajurit TNI atau Polri yang menyampaikan pertanyaan bersifat kepentingan pribadi, dan menyarankan agar lebih sering diadakan pengarahan baik oleh pimpinan TNI maupun Polri.

“Jadi bukan untuk kepentingan pribadi, semua pertanyaan dan saran untuk kepentingan tugas TNI dan Polri. Karena ada yang minta kapal untuk pelaksanaan tugas, itulah hebatnya prajurit TNI dan Polri,” kata Panglima TNI.

Ant

Artikel ini ditulis oleh:

Antara