Jakarta, Aktual.com — Aminah, sosok wanita paruh baya yang usianya tahun ini sedang menginjak lebih dari setengah abad, dengan perawakan yang gemuk berisi dan kulitnya yang tampak berwarna sawo matang itu pun masih terus berjuang mencari sedikit rezeki di tengah panasnya sengatan terik Matahari siang ini.
Dengan senyumnya yang ikhlas di bawah kibaran bendera-bendera dagangannya tersebut, dia menuturkan, bahwa menjual bendera yang tengah dilakukannya saat ini bersama putranya tersebut sudah dia lakoni sejak puluhan tahun lalu. Bahkan, bisa dikatakan turun temurun, bermula dari sang ayah dan pamannya.
“Saya jualan bendera ini sudah turun temurun, mulai dari ayah saya terus paman saya dan sekarang saya yang berjualan bendera, tapi Alhamdulillah namanya juga cari rezeki. Kalau dicari ya dapat aja,” ujar Aminah yang setiap akhir pekan berjualan minuman ringan di kawasan Minggu Ria, Jakarta.
Dirinya mengaku, merasa tidak pernah lelah dalam berdagang. Terlebih, hal ini dia lakukan semata-mata untuk mencari rezeki yang halal guna memenuhi kebutuhan keluarganya sehari-hari.
Aminah tidak mengeluh, meskipun setiap tahunnya pemasukan yang diperolehnya dari berjualan bendera tersebut tidak menghasilkan nilai rupiah yang terlalu banyak. Namun, dalam kesederhanaan hidupnya tersebut dia selalu bersyukur atas berapapun rezeki yang dia terima. Terlebih, di tahun 2015 ini yang menurutnya harga kebutuhan serba naik dan mahal.
“Alhamdulillah, setiap tahun sama aja sih pemasukannya, biasa. Yang penting dapat, standar lah. Tapi bagi saya yang penting itu gak pernah kosong, daripada nganggur. Rasanya gak pernah capek kalau dagang. Soalnya, kalau rezeki mah dari mana aja,” terangnya.
Dia menjelaskan, bahwa di momen Agustusan 2015 ini dia sudah mulai membuka lapak dagangannya di sekitar jalan RS Asrama Haji sejak enam hari yang lalu, tepatnya pada tanggal 5 Agustus 2015 yang lalu.
Dalam pengakuannya, dia sudah memperoleh omset dagangan sekitar Rp5 juta, dengan keuntungan per hari nya sekitar Rp50.000 hingga Rp 100.000. Adapun, harga bendera yang dijualnya berkisar mulai dari Rp20.000 hingga Rp 350.000 per itemnya.
Sebagai penutup pertemuan hari ini, dengan senyumnya yang sumringah Aminah menyampaikan pesannya kepada Aktual.com khususnya di momen hari Kemerdekaan Indonesia yang ke-70 ini.
“Harapan saya semoga Indonesia sukses selalu. Namanya juga negara kita sendiri, kalau bukan kita lagi yang mau majuin. Tentunya, bukan kita sendiri. Mudah-mudahan rakyat makin makmur selalu, dan pemerintahnya bisa membawa rakyatnya,” tandasnya sambil berlinang air mata. Semoga.
Artikel ini ditulis oleh: