Ilustrasi Pilkada

Bekasi, Aktual.com – Penitia Pengawas Pemilu Kota Bekasi, Jawa Barat menangani kasus kericuhan yang terjadi di Tempat Pemungutan Suara Kaliabang Tengah, Kecamatan Bekasi Utara, Rabu (27/6), akibat ulah oknum koordinator saksi salah satu pasangan calon.

“Seorang koordinator saksi berinisial M ini membuat ulah di TPS 6 RT01 RW012 Kaliabang Tengah, Bekasi Utara, sehingga memancing emosi sejumlah pemilih,” kata Ketua Panwaslu Kota Bekasi Novita Ulya Hastuti, di Bekasi, Kamis (27/6).

Menurut dia, M nyaris menjadi sasaran amuk warga karena ulahnya diduga mencoba mempengaruhi pemilih di TPS, dengan memampang kampanye salah satu paslon yang dimuat dalam sebuah surat kabar lokal di wilayah itu.

“M sengaja duduk di area TPS dengan membaca koran yang di dalamnya memuat kegiatan kampanye salah satu paslon. Yang jadi masalah, bagian belakang koran itu memuat gambar dan tulisan yang bermuatan kampanye dengan ukuran full dua muka halaman,” katanya lagi.

Sejumlah pemilih di TPS itu mengaku risih dengan ulah M yang terkesan sengaja memamerkan kampanye paslon dengan koran yang dipegangnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Antara