“Pembahasannya belum totally selesai. Jadi kita masih dalam saling memberikan informasi masing-masing. progres sedikit-sedikit ada. Arahnya positif,” tandasnya.
Untuk diketahui sebelumnya Menteri ESDM, Ignasius Jonan mengundang Soebroto, Menteri Pertambangan dan Energi ke-7 yang menjabat 29 Maret 1978-21 Maret 1988; Kuntoro Mangkusubroto Menteri Pertambangan dan Energi yang menjabat di era kepemimpinan Presiden Soeharto pada 1998 dan Purnomo Yusgiantoro yang menjabat Menteri ESDM pada 21 Oktober 2004-20 Oktober 2009.
Kemudian, ada Darwin Zahedy Saleh yang menjabat Menteri ESDM pada 22 Oktober 2009-19 Oktober 2011 serta Chairul Tanjung yang menjadi Pelaksana Tugas Menteri ESDM pada 11 September 2014-20 Oktober 2014.
Sebagaimana dikatakan, Pertemuan tersebut digelar dalam rangka menggali informasi untuk mengatasi persengketaan dengan Freeport.
(Laporan: Dadangsah Dapunta)
Artikel ini ditulis oleh:
Dadangsah Dapunta
Eka