Jakarta, Aktual.com — Prospek perkembangan perekonomian di Kota Depok Jawa Barat ke depan akan semakin baik, di antaranya pertumbuhan properti juga akan menjanjikan maka banyak pengusaha properti di Jakarta yang bergeser ke Depok.

“Harga tanah di Jakarta sudah sangat mahal, untuk itu banyak pengusaha properti yang menanamkan investasinya mulai bergeser ke Kota Depok,” kata Direktur Utama PT Menara Depok Asri, Alwi Bagir Mulachela di Depok, Sabtu (28/11).

Menurut Bagir, pertumbuhan ekonomi di wilayah Depok akan semakin pesat sehingga mempunyai pasar yang menjanjikan jika berinvestasi di kota yang berikon belimbing tersebut.

Melihat pertumbuhan ekonomi yang baik di Kota Depok, pihaknya melakukan investasi mencapai Rp1,5 triliun untuk membangun Mal dan apartemen Pesona Square yang terletak di Jalan Juanda Depok.

“Nanti bangunan apartemen ini merupakan yang tertinggi di Jawa Barat yang mencapai 43 lantai,” ujarnya.

Dikatakannya pula bahwa pembangunan apartemen ini tentunya akan menyerap tenaga kerja yang banyak, sehingga bisa mengurangi angka pengangguran yang ada di Kota Depok.

“Saat ini sudah terjual sebanyak 280 unit dari 1.490 unit yang tersedia,” ujarnya.

Harga yang ditawarkan mulai Rp400-800 juta untuk tipe studio seluas 25.9 meter per segi, dan tipe tertinggi 2 kamar seluas 50.99 meter per segi.

Sementara itu, Wali Kota Depok Nur Mahmudi Ismali mengharapkan pembangunan apartemen tersebut bisa merupakan bagian dari peradaban bagi warga Depok dan juga Indonesia pada umumnya.

“Saya selalu mengingatkan agar dalam proses pembangunan memegang aturan yang telah ditentukan, seperti tata ruang dan juga garis sepadan sungai yang ada. Semua taat aturan maka IMB bisa cepat keluar,” ujarnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Eka