Sekjen DPP Partai Demokrat, Hinca Ip Panjaitan, saat memberikan rekomendasi lima pasangan calon pilkada di Papua dan empat pasangan calon di Sulawesi Tenggara di Kantor DPP partai Demokrat, Jakarta, Jumat (26/8/2016). Pasangan calon tersebut di usung partai demokrat karena memiliki tingkat elektabilitas dan popularitas tertinggi di daerah masing-masing.

Jakarta, Aktual.com – DPP Partai Demokrat memberikan rekomendasin untuk sejumlah pasangan calon kepala daerah dan wakil kepala daerah, yang akan bertarung di Pilkada 2017 nanti.

Rekomendasi diberikan di Kantor DPP PD Wisma Proklamasi, Jakarta, Selasa (20/9). Sekretaris Jenderal PD Hinca IP Pandjaitan XIII optimistis pasangan Rusli-Idris bisa memenangkan Pilkada Gorontalo.

“Seluruh pimpinan DPD maupun DPC yang daerahnya menggelar pilkada seperti di Gorontalo, wajib mendampingi paslon yang diusung Demokrat. Wajib juga segera melaporkan segala perkembangan terkait pendaftaran ke Desk Pilkada DPP-PD,” kata Hinca di Jakarta, Rabu (21/9).

Menurut Hinca, Ketua dan Sekretaris DPD PD Gorontalo harus bertanggungjawab penuh mendaftarkan Rusli-Idris ke KPU Gorontalo.

Sementara, Sekretaris DPD PD Gorontalo Arifin Djakani mengatakan, Rusli – Idris diusung koalisi partai politik yaitu Partai Dempkrat 6 kursi dan Partai Golkar 12 kursi. “Jumlah 16 kursi sudah cukup bagi Rusli-Idris maju Pilkada Gorontalo, karena minimal harus ada 9 kursi dari 45 kursi DPRD Gorontalo,” kata Arifin.

Rekomendasi berikutnya, diserahkan untuk pasangan Stepanus Malak-Ali Hindom. Stepanus-Ali diusung Partai Demokrat pada Pilkada Papua Barat.

Ketua DPD PD Papua Barat Robert Melianus Nauw mengatakan, Stepanus-Ali diusung gabungan parpol Partai Demokrat 9 kursi dan Partai Golkar 9 kursi.

“Hasil survei lembaga nasional menunjukkan bahwa elektabilitas pasangan Stepanus Malak-Ali Hindom adalah yang tertinggi dan terus meningkat,” kata Robert.

Hal menarik, rekomendasi Pilkada Papua Barat ini diberikan oleh Gubernur Papua Lukas Enembe dalam kapasitasnya sebagai Ketua DPD PD Papua. Lukas berharap kemenangan PD di Pilkada Papua segera disusul Pilkada Papua Barat.

Selain untuk dua Pilkada provinsi, Demokrat juga memberikan rekomendasi kepada kadernya Asep Hadad Didjaya-R Adj Irma Indriyani dari Partai Gerindra.

Anggota Fraksi Demokrat DPR Agung Budi Santoso optimistis pasangan Asep-Irma melenggang mulus dalam Pilkada.

Dia mengingatkan agar seluruh kader, khususnya di Cimahi, totalitas 100 persen memenangkan pasangan Asep-Irma.
“Tidak boleh ada satu pun kader yang tidak menjalankan instruksi partai. Pelanggaran terhadap instruksi ini, pasti menerima sanksi,” kata Agung yang berasal dari Daerah Pemilihan Jawa Barat I.

Artikel ini ditulis oleh:

Wisnu