Dikatakannya, sebelum Indonesia terbentuk, ulama di Nusantara telah memiliki mimpi yang sangat besar untuk mendirikan sebuah bangsa yang besar.

Untuk mewujudkan impian itu, lanjut Marsudi, para ulama membentuk organisasi sosial keagamaan seperti Nahdlatul Wathan, NU, PERSIS, PUI, dan Muhammadiyah. Organisasi ini tidak hanya memiliki misi keagamaan, tetapi juga berhasil menanamkan rasa nasionalisme kepada umatnya untuk bermimpi memiliki sebuah bangsa.

Para ulama juga terlibat dalam merumuskan dan menjadikan Pancasila sebagai landasan dasar negara. Ideologi bangsa ini merupakan salah satu sumbangsih ulama untuk bangsa ini yang wajib dijaga.

“Jadi, peran ulama dalam mendirikan dan menjaga NKRI ini sangat besar. Fakta ini tidak boleh dilupakan oleh generasi saat ini,” katanya.

Artikel ini ditulis oleh:

Andy Abdul Hamid