Kuala Lumpur, Aktual.com – Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama KH Abdul Manan meminta, Pengurus cabang Istimewa Nahdlatul Ulama Malaysia dapat menjadi perekat WNI yang ada di negeri jiran tersebut.
KH Abdul Manan mengemukakan hal itu saat membuka Konferensi Cabang Istimewa Nahdlatul Ulama Malaysia ke-5 di Aula Hasanuddin KBRI Kuala Lumpur, Minggu (26/3) yang dihadiri sekitar 250 orang.
“Dengan Konfercab berarti pengurus cabang hidup. Berarti ada regenerasi dalam organisasi. Dalam Konfercab dibicarakan program kerja yang akan datang,” katanya.
Dia menjelaskan kenapa harus ber-NU karena setiap orang membutuhkan orang lain. “Menjadi DPR atau DPRD butuh suara. Menjadi gubernur perlu orang banyak. Al-Qur’an menyuruh berjamaah. Al-Qur’an menyuruh berpegang teguh kepada Allah. Tidak ada kekuatan selain Allah.”
Dia mengatakan menjadi NU keturunan boleh tetapi harus ada alasan ilmiah-nya. “Ulama-ulama NU adalah pelanjut ulama sebelumnya. Karena NU didirikan para ulama dan sanadnya sambung dengan Rasulullah. Karena NU ahlussunnah wal jamaah bukan wahabi dan syiah.”
Artikel ini ditulis oleh:
Wisnu